UNSELA Jalin MoU Program Studi Dengan Pemkab Empat Lawang, BNN dan BPJS Ketenagakerjaan


LAHAT, SS - Universitas Serelo Lahat (UNSELA) membuat nota kesepahaman Memorandum of Understanding (MoU) program studi dengan Pemkab Empat Lawang, BNN dan Ketanaga. Tujuan terjalinnya MoU ini guna memfasilitasi program pendidikan ASN baik S1 maupun S2 Magister Managemen (S2).

Penandatangan nota kesepahaman itu dilakukan di Kantor Pemkab Empat Lawang, Kamis (11/07/24).

Hadir langsung dalam penandatanganan nota kesepahaman itu, Pj Bupati Empat Lawang, Kepala BNN dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Lubuk Linggau.

Rektor UNSELA Dr.H.Hardyansah mengungkapkan, terimakasihnya atas atensi dari Pemkab Empat Lawang beserta jajarannya dalam menyambut rombongan UNSELA, karena dihadiri langsung oleh Pj Bupati Empat Lawang.

"Ini menunjukkan antusiasme Pemkab Empat Lawang, BNN dan BPJS Ketenagakerjaaan dalam mendorong sumber daya manusia untuk lebih berkualitas," ujarnya.

Dr.H.Hardyansah mengatakan, UNSELA akan memberi kemudahan bagi calon mahasiswa dari ASN, kemudahan itu UNSELA mempermudah proses pendaftaran serta jadwal kuliah yang bisa diatur calon mahasiswa.

Dia mengungkapkan bahwa masih banyak Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Empat Lawang yang hanya memiliki ijazah SMA. 


Berdasarkan data yang mereka himpun, jumlah ASN dengan kualifikasi tersebut mencapai sekitar 358 orang.


" Kalau S2 biasanya dari kalangan ASN, kita akan permudah perkuliahannya sehingga tidak menganggu pekerjaanya," ungkapnya.

Potensi ini lanjut dia bisa kita optimalkan melalui kerjasama dengan Unsela. Mereka dapat melanjutkan studi ke jenjang S1 di Unsela.

Lebih jauh dijelaskannya, program inj sebagai bagian dari pengembangan akademik, Unsela menawarkan enam program studi, terdiri dari empat program studi baru dan dua program studi lama. 

"Kelas-kelas ini dapat diikuti baik secara hybrid (gabungan online dan offline) maupun sepenuhnya offline, memberikan fleksibilitas bagi para mahasiswa," pungkasnya.


Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri Denin, menyambut baik kerjasama ini.

Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Empat Lawang sangat terbuka untuk berbagai bentuk kerjasama yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut. 

"Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan akan lahir lebih banyak sarjana dari Kabupaten Empat Lawang yang siap berkontribusi dalam pembangunan daerah," pungkasnya. (Fry)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.