Dinas Koperasi dan UKM Lantik Pengurus Koperasi Karyawan Tri Dharma YPS Lahat
LAHAT, SL - Kadin Koperasi dan UKM Pemkab Lahat melantik dan mengambil sumpah Ketua dan pengurus Koperasi Karyawan Tri Dharma Yayasan Pendidikan Serelo YPS) Lahat. Pelantikan yang diwakili oleh Kabid Perizinan dan Kelembagaan Dinas Koperasi dan UKM tersebut digelar di Auditorium Pasca Sarjana Unsela, Senin (24/06/24).
Hadir dalam kesempatan itu, Ketua YPS Lahat Drs.H.Achmad Fachri, MM, Rektor Unsela Dr.H.Hardyansah,MM, Sekretaris Yayasan, Niral Kadir, SE, Ketua Pengurus Koperasi Karyawan Tri Dharma yang baru Rudi Edward,SH,MM, beserta seluruh undangan lainnya.
Kadin Koperasi dan UKM Lahat melalui Sapril, SE berpesan kepada seluruh pengurus baru untuk senantiasa terus berupaya memberikan pelayanan sebaik mungkin. Dan terus berupaya untuk terus meningkatkan kesejahteraan anggotanya, sehingga keberadaan koperasi betul-betul berdampak positif bagi anggotanya.
Lebih lanjut ia mengatakan dengan melihat perkembangan ekonomi saat ini kita harus mampu melakukan inovasi melalui Koperasi ini dengan cara mengembangkan usaha-usaha dan saling bersinergi antar Pengurus, Pengawas, Anggota Koperasi dan Dinas Koperasi dan UKM.
“Saya ucapakan selamat kepada pengurus koperasi karyawan Tri Dharma YPS Lahat yang baru dilantik, bekerjalah dengan jujur, tertib dan terus bersemangat untuk mengembangkan dan memberikan pelayanan yang terbaik,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua YPS Lahat Drs.H.Acmad Fachri,MM berharap agar para pengurus Koperasi Karyawan Tri Dharma YPS Lahat untuk selalu menjaga nama baik serta selalu menjalankan tugas sebagaimana mestinya.
“Saya harap pengurus dan semua anggota dapat memajukan unit koperasi baik di dalam maupun luar kampus,” pesannya.
Sedangkan Ketua terpilih Koperasi Karyawan Tri Dharma YPS Lahat, Rudi Edward,SH mengungkapkan terimakasihnya atas kepercayaan untuk memimpin Koperasi Karyawan Tri Dharma YPS. Kepercayaan ini kata Rudi Edward merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.
"Saya dan anggota sudah memiliki program kerja untuk pengembangan usaha dan akan melakukan transparansi dana simpan pinjam," pungkasnya.(Fry)
Post a Comment