Hadiri Rapat Paripurna DPRD, Heri Amalindo Sampaikan LKPJ dan Nota Pengantar Bupati PALI Tahun 2023


PALI, SS.CO.ID
– Rapat Paripurna ke-1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dalam Rangka Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Penukal Abab Lematang Ilir Tahun Anggaran 2023, Senin (1/4/2024) diruangan Rapat Paripurna DPRD PALI di Jalan Pian Komperta Pertamina Pendopo Kelurahan Talang Ubi Utara Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI.

Penyerahan dokumen secara resmi dari Sekwan DPRD ke Bupati PALI, disampaikan oleh Bupati PALI.

Rapat Paripurna DPRD yang saya hormati, Drs Soemardjono Wakil Bupati PALI, saudara Ketua DPRD Kabupaten PALI Asri AG para Wakil Ketua DPRD PALI Wakil Ketua DPRD 1 Irwan ST, Budi Hoiru SHi Wakil Ketua 2 DPRD PALI dan Anggota DPRD Kabupaten PALI. Sekda, staf ahli, sejumlah OPD di lingkungan Pemkab PALI, camat, lurah, Kementerian Agama (Kemenag) Kepala Pertanahan, BUMN, BUMS, instansi Vertikal, pimpinan partai ppolitik ,tokoh masyarakat, tokoh agama dan insan pers serta undangan lainnya.

“Perkenankan saya membacakan tentang laporan Dalam Rangka Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Tahun Anggaran 2023, menyampaikan Misi sesuai dengan Indikator LKPJ, Prioritas Pembangunan, Pemulihan Pelayanan Publik dan Inovasi Daerah. Telah disampaikan dalam dokumen LKPJ Tahun Anggaran 2023, Pendapatan Daerah Tahun 2023 bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pendapatan Bagi Hasil Pendapatan yang sah, Belanja Daerah, beberapa jenis belanja, belanja operasi, belanja modal, belanja tidak terduga, belanja transfer, pembiayaan daerah, angka kemiskinan, angka pengangguran menurun, pertumbuhan ekonomi meningkat,” jelasnya.

Sementara Ketua DPRD PALI, Asri AG SH menyampaikan, mengenai Nota Pengantar pertanggungjawaban kita terima bersama dokumennya dengan telah disampaikan secara resmi. Selesailah sudah rapat kita pada hari ini, kami akan kembali mengelar rapat setelah usai Hari Raya Idul Fitri.

“Atas nama pimpinan serta anggota mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa ramadhan dan selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H /2024 M. Rapat kami skor 22 April 2024,” ujarnya.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.