Puluhan Warga PALI Berangkat Umroh Gratis


PALI, SS.CO.ID
- Umrah maupun haji ke tanah suci  Mekkah menjadi salah satu impian para muslim di seluruh dunia, terutama masyarakat Indonesia.

Meskipun sama-sama ke tanah suci, umrah dan haji sangat berbeda. Haji adalah ibadah wajib untuk umat Islam yang mampu dan dilakukan pada waktu tertentu dalam satu tahun. Sementara umrah dapat dilakukan kapanpun dan tidak terikat waktu-waktu tertentu.

Untuk itu Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) di dalam program Bupati PALI, Dr. Ir. H. Heri Amalindo, MM kembali memberangkatkan puluhan warga Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), ke Tanah Suci Mekkah Al Qur'an Mukaromah untuk menunaikan ibadah umroh secara gratis, tahun 2023.

Pelepasan puluhan jama'ah umroh tersebut dilepas secara resmi oleh Bupati PALI Heri Amalindo, Minggu (10/12) bertempat di halaman Kantor Bupati PALI, di Jalan Merdeka Km 10 kelurahan Handayani Mulya, kecamatan Talang Ubi.

Program umroh gratis tersebut merupakan salah satu program yang diinisiasi oleh Heri Amalindo, selama kepemimpinannya di Bumi Serepat Serasan. Adapun yang berangkat mulai dari tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh pemuda dan tenaga medis serta ASN yang berprestasi di kabupaten PALI.

Kepala Bagian (Kabag) Kesra Setda kabupaten PALI, Usmanto menerangkan bahwa untuk jumlah jamaah umroh yang berangkat pada kesempatan ini sebanyak 95 orang. Dimana, 80 orang diantaranya secara gratis yang dibayarkan oleh Pemkab PALI. Sementara 15 orang lainnya merupakan jalur mandiri.

"Jemaah umroh berasal dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, alim ulama, ustadz ustadzah, pengurus lembaga keagamaan, guru, tenaga medis dan PNS lain yang berprestasi dan lama masa pengabdiannya, dari wilayah kecamatan yang ada di kabupaten PALI," jelas Usmanto.

Sementara itu, Heri Amalindo dalam keterangannya mengucapkan selamat menjalani ibadah umroh. Ia berpesan agar para jamaah bisa menjaga kesehatan selama mengikuti rangkaian ibadah umroh di Mekkah dan Madinah.

"Alhamdulillah, pada tahun 2023 ini kembali kita berangkatkan puluhan warga Kabupaten PALI mengikuti umroh secara gratis. Tentunya ini selaras dengan program dan visi misi kami, untuk mewujudkan PALI Agamis," ungkap suami dari Anggota DPR RI, Ir. Hj. Sri Kustina itu.

Lebih lanjut, ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Provinsi Sumatera Selatan itu juga mengatakan kepada para jamaah untuk turut mendoakan kabupaten PALI agar terhindar dari bencana alam dan non alam. Serta selalu mendapat Rahmat dan Barokah dari Allah SWT.

"Kepada para jamaah umroh, kami minta agar mendoakan kabupaten PALI di depan Ka'bah. Doakan Kabupaten PALI menjadi daerah Baldatun Thoyyibatun Wa Robbun Ghofur," ujarnya.

Selain itu, Ia juga berharap agar para jamaah umroh asal kabupaten PALI, diberikan kesehatan, kelancaran dalam menjalankan ibadah serta menjadi jamaah umroh yang mabrur dan mabruroh. "Semoga bapak ibu jamaah umroh, diberikan kelancaran dalam menjalankan rangkaian ibadah umroh disana. Serta menjadi jamaah umroh yang Mabrur dan mabruroh," pungkasnya. (KLT)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.