Wujud Kepedulian, Leoni AP H Arlan Bantu Warga Majasari
PRABUMULIH, SS.CO.ID -- Sebagai wujud kepedulian terhadap kepentingan masyarakat, Leoni Ayu Pratiwi SH Caleg Partai Gerindra Dapil II wilayah Prabumulih Barat, RKT dan Prabumulih Selatan ini
memberikan bantuan secara langsung berupa bola volly kepada warga Jalan Bukit Tunjuk Kelurahan Majasari Kota Prabumulih.
Dilokasi yang sama, putri sulung pasangan H Arlan dan Hj Linda Apriana ini juga memberikan bantuan material bangunan untuk pembuatan sumur di Masjid Al-Pate Jarum.
"Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap kebutuhan dan kepentingan masyarakat. Makanya kami tergerak hati ingin membantu, apalagi sudah ada perintah dari papa, kalau orang susah kita wajib membantunya," ujarnya, Rabu (13/09/2023).
Ia mengaku, awalnya mendapat telpon dari salah satu warga, sedang butuh material untuk pembangunan masjid serta ada juga yang butuh bola volly dan net.
"Malahan kita sempat sparing volly dengan ibu-ibu disana. Walaupun tim kita kalah, namun keakraban dan silaturahmi terjalin. Itu sangat penting, karena kita sama-sama warga Prabumulih," pungkasnya.
Salah satu warga Rina Susanti, mengucapkan terima kasih karena sudah dibantu peraralatan volly.
"Kami sangat membutuh alat volly ini, lihat saja kondisinya sudah layak diganti. Kami disini cukup antusias bermain volly, khususnya kaum ibu-ibu dan kita juga ada club volly yakni Desty Club," urainya.
Tak lupa, ia pun mendoakan yang terbaik buat Leoni Ayu Pratiwi SH dan ayahnya H Arlan.
"Semoga apa yang hajatkan dapat diijabah Allah SWT, dan selalu dalam lindungannya," tutup wanita berhijab ini.
Senada yang disampaikan oleh Ketua Masjid Al-Pate Jarum Ali, dengan adanya bantuan yang diberikan mbak Leoni ini, tentunya ia mengaku sangat senang, karena dana yang dipakai untuk pembuatan sumur lumayan banyak.
"Ini kepentingan warga, apalagi sekarang musim kemarau, air sangat berarti sekali. Semoga ini menjadi amal ibadah Mbak Leoni sekeluarga. Semoga Mbak Leoni Ayu Pratiwi. SH binti H. Arlan menjadi Anggota DPRD Prabumulih mewakili Kelurahan Majasari dan H. Arlan juga menjadi Walikota Prabumulih priode 2024-2029 mendatang," tutupnya. (RL)
Post a Comment