Kue Mochi Piamoci Cece Riani, Lezatnya Bikin Nagih


PRABUMULIH, SS.CO.ID
-- Prabumulih merupakan salah satu wilayah di Provinsi Sumatera Selatan yang dikenal sebagai kota nanas dan hanya berjarak 2 jam perjalanan ke ibukota provinsi, yakni Kota Palembang.

Letak strategis dan sebagai daerah perlintasan, tentu Prabumulih juga menjadi kota dengan banyak ragam kuliner yang patut dicoba bagi masyarakat yang melintas.

Selain enak dan mengenyangkan perut, kuliner di Prabumulih juga sangat cocok sebagai oleh-oleh untuk keluarga dirumah. Salah satu tempat kuliner recomended di Prabumulih adalah kue mochi milik Piamoci Cece Riani.


Berlokasi di Vina Sejahtera 1 Prumnas 3 Blok X No. 12 Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur, Piamoci Cece Riani menawarkan berbagai varian rasa kue mochi seperti kacang merah, kacang hijau, cokelat, nanas dan keju yang telah dikenal hingga ke luar Kota Prabumulih.

Teksturnya padat dan lembut dengan rasa yang mendominasi disertai sentuhan gurih hingga manis yang dapat memanjakan lidah anda.

Dengan menggunakan bahan-bahan berkualitas dan proses pembuatan yang cermat, usaha yang telah berdiri sejak tahun 2018 ini mampu menghasilkan kelezatan kue mochi tersendiri.

Ketika tiba di lokasi, aroma khas kue mochi sudah tercium. Riani, selaku owner bersama 4 karyawannya dengan terampil membuat berbagai adonan kue untuk memenuhi pesanan pelanggan.

"Dengan harga Rp2.000 perbuah, dalam satu kotak mika dapat berisi 10, 15 hingga 20 kue mochi berbagai varian rasa, tergantung pesanan," ujar Riani.

Tak hanya itu, selain kue mochi, saat ini Piamoci Cece Riani juga menyediakan jajan pasar dan berbagai sayur masak.

Untuk memasarkan produknya, Ibu satu anak ini mengaku mengandalkan digitalisasi media sosial.

"Penjualan kami secara online melalui media sosial seperti Instagram, Facebook dan WhatsApp dengan nama akun Piamoci Cece Riani. Alhamdulillah sudah banyak pelanggan, bahkan ada yang pesan dari luar daerah," jelasnya.

Sebagai pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), ia berharap agar dukungan pemerintah tetap konsisten dalam hal kebijakan, perhatian, dan kesempatan yang diberikan.

"Harapan kami agar UMKM di Prabumulih lebih diperhatikan oleh pemerintah sehingga dapat mendukung peningkatan perekonomian masyarakat saat ini," harapnya.

Jadi, bagi anda yang ingin merasakan kelembutan dan kelezatan kue mochi di Kota Prabumulih atau mencari oleh-oleh untuk dibawa pulang kepada keluarga maupun teman, kue mochi dari Piamoci Cece Riani bisa menjadi pilihan yang pas dan tepat, silahkan di coba. (RL)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.