Seorang Siswi SMP Dirawat di Rumah Sakit Usai Jatuh di Kolam Renang D'poll


PRABUMULIH, SS
– AS (15) gadis belia asal Desa Karang Jaya Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih terpaksa dirawat di Rumah Sakit usai terjatuh dari wahana water boom D’Pool Cafe and Resto Jalan Plores Kelurahan Gunung Ibul Kota Prabumulih, Selasa (4/7/2023).

Kejadian itu menimpa AS pada Sabtu, 1 Juli 2023 lalu sekira pukul 11.41 wib, saat keluarga AS berlibur mandi.

Menurut keterangan keluarga korban, AS bermain di wahana seluncuran air bersama temannya, tiba-tiba AS terjatuh dan kepalanya terbentur ke seluncuran yang terbuat dari semen cor itu, hingga mengalami pingsan.

Saat kejadian Keluarga korban sempat panik, dan meminta pihak pengelola untuk membantu, namun kata ibu korban AS, pihak pengelola tak menghiraukan.

“Kami lah teriak-teriak tapi dak ado yang bantu, untunglah ado mamangnyo yang cepat siap ke mobil bawak kerumah sakit” jelasnya kepada media ini.

AS sempat mengalami kejang dan muka memucat hingga akhirnya dilarikan kerumah sakit AR Bunda Prabumulih.

“Saya ini medis, medis dari Pertamina, itu Epilepsi, jangan coba-coba ngadu, keluargo kami banyak di Polres” lanjut Ibu korban menirukan ucapan pemilik D’Pool.

Sementara itu, media ini mencoba mengkonfirmasi langsung ke lokasi kejadian dan sempat ada pelarangan pengambilan gambar untuk dokumentasi.

Leny Eka Sari selaku pemilik D’Pool dikonfirmasi mangatakan saat kejadian dirinya tidak berada di lokasi, namun berdasarkan keterangan pekerjanya, keluarga korban sempat marah dan ngamuk karena lambatnya respon pekerja disana saat kejadian.

“Aku ketemu keluarga korban, aku tanyoi anaknyo dimano, dijawabnyo sudah dirawat di Bunda” ujar Eka seraya mengatakan pihak korban sempat mengancam akan memviralkan kejadian itu.

“Kalu nak baek, baek-baek bae, dak usah viral-viralkan” lanjut Eka merasa kesal.

Menurut keterangan Eka saat melihat rekaman cctv, korban AS lari-lari bukan merosot diseluncuran dan tiba-tiba terjatuh, saat kejadian sebutnya ada dua orang cewek keluarga korban yang membantu dan petugas kolam bernama Rian juga ikut terjun ke kolam untuk menyelamatkan AS.

Dari pantauan media ini, sekilas melihat kondisi seluncuran Waterboom D’Pool Prabumulih memang terlihat banyak lumut dibagian tangga sehingga sering menyebabkan orang terjatuh.

Saat proses peliputan, media ini sempat melihat anak laki-laki terjatuh karena lumut pada lantai untuk menaiki wahana seluncuran itu. (RL)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.