Kapolres Prabumulih : Manfaatkan Aplikasi Polri Super App


PRABUMULIH, SS
– Aplikasi Polri Super App, salah satu bentuk kemudahan diberikan Polri dalam hal pelayanan publik. Karenanya, Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH mengimbau, warga memanfaatkan aplikasi tersebut secara optimal, guna menbantu masyarakat.

Hal itu diungkapkannya, ketika melakukan sosialisasi kepada warga dalam pembuatan SKCK di SKPT Polres Prabumulih, Selasa, 2 Mei 2023.

“Ada beberapa layanan bisa dipakai warga, yaitu pembuatan SKCK online, pembuatan SIM, Banpol, dan lainnya,” ujar Kapolres Prabumulih.

Kata Witdiardi, kemudahan diberikan hanya digunakan dan dimanfaatkan. Karena, adanya aplikasi Polri Super App ini sebagai bukti kehadiran Polri di tengah masyarakat.

“Warga telah ada mengakses Polri Super App, dan telah merasakan manfaat dan kemudahannya,” beber Alumnus AKPOL 2002.

Tukasnya, jajarannya akan terus mensosialisasikan kepada warga. Agar penggunanya bisa lebih banyak, diakses warga.

“Sehingga, adanya aplikasi Polri Super App bisa dioptimalkan. Warga pun, lebih banyak menggukannya,” tukas Mantan Kapolrea Mukomuko ini. (Ry)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.