Kurma, Buah Populer Saat Ramadhan

Sumber Foto : Halodoc.com

Oleh : Maisyan Allen
(Mahasiswi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Jambi)

Berbicara bulan Ramadhan, tak lengkap rasanya jika kita tak menyebut buah kurma. Bahkan bisa dibilang buah kurma ini seperti simbol atau ciri khas datangnya bulan Ramadhan.

Rasulullah SAW bersabda, “Apabila salah seorang di antara kalian berbuka, maka berbukalah dengan kurma, sebab kurma itu mendatangkan berkah. Namun apabila tidak ada, berbukalah dengan air karena air itu bersih” dalam hadits riwayat Abu Dawud.

Hal seru yang bisa dilakukan di bulan Ramadhan yaitu bisa membeli berbagai jenis makanan dan minuman sebelum berbuka puasa. Salah satunya adalah buah kurma, pada bulan-bulan biasa kita jarang menemukan buah kurma yang banyak di jual di supermarket, minimarket atau di pasar. Kurma sepertinya menjadi buah yang wajib untuk dijual. Mulai dari bentuknya, jenisnya hingga harganya yang beragam dipasaran.

Buah kurma dalam bahasa Latin bernama Phoenix dactylifera. Buah ini tumbuh subur pada lingkungan daerah Timur Tengah dan Asia Selatan yaitu daerah yang mempunyai iklim yang panas dan kering. Selama beribu tahun lamanya, kurma menjadi makanan pokok bagi orang-orang di daerah tersebut.

Tampaknya budaya makan kurma saat Ramadan memang masih diikuti warga muslim Indonesia. Pasalnya ini memang termasuk salah satu kebiasaan Nabi Muhammad SAW saat menjalankan ibadah puasa. Jadi ketika Muslim disunahkan mengikuti ajaran Nabi Muhammad SAW, hal ini termasuk berbuka puasa dengan kurma. Senantiasa ada hikmah dibalik Sunnah. Rasulullah mencontohkan berbuka puasa dengan Kurma dan para peneliti telah melakukan penelitian bahwa kurma adalah buah yang sangat luar biasa manfaatnya. Bahkan, eksperimen ilmu kedokteran modern membuktikan kandungan vitamin dan kalori kurma ternyata sangat tinggi. Lebih tinggi daripada buah jeruk, pir, stroberi, dan anggur. 

Kurma banyak dikonsumsi saat buka puasa juga karena kandungan gizinya membuatnya cocok dimakan saat perut kosong. Buah kurma kaya akan serat yang bisa mencegah sembelit saat puasa, dapat membunuh bakteri dan merangsang enzim pencernaan dalam perut. Kandungan kalium pada kurma juga dipercaya mampu mengontrol tekanan darah untuk mereka yang memiliki darah tinggi. Jadi jangan ragu untuk mengawali berbuka dengan kurma.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.