Jaga Kondusif Kamtibmas, Polsek RKT Laksanakan Patroli Hunting


PRABUMULIH, SS -- Guna menciptakan dan menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah hukumnya, Polsek Rambang Kapak Tengah (RKT) melaksanakan protap malam libur dengan menggelar patroli hunting, Sabtu (04/02/2023).

Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK SH MH melalui Kapolsek RKT, Iptu Dedi Apriansyah SE mengatakan, bahwa jajarannya melaksanakan patroli hunting guna menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah hukum Polsek RKT dengan sasaran Tindak Pidana 3C (Curas, Curat, Curanmor).

"Giat ini juga menyasar penyalahgunaan senpi, sajam, premanisme, prostitusi, narkoba, judi, miras dan kelengkapan surat menyurat kendaraan serta kejahatan jalanan lainnya," terangnya.

Selain itu, lanjut Iptu Dedi, dalam giat tersebut, selain menggajak masyarakat untuk tetap menjaga situasi kamtibmas di Kecamatan RKT, pihaknya juga menghimbau kepada anak-anak remaja untuk tidak menggunakan narkoba dan miras serta tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dikatakannya, giat dimulai dengan apel di Mapolsek yang dipimpin Aipda Sungkowo bersama personel Polsek RKT. Lalu dilanjutkan dengan patroli hunting dengan menyusuri Desa Karang Bindu, Desa Jungai, Kelurahan Tanjung Rambang dan Desa Karangan.

'Selama pelaksanaan kegiatan patroli hunting tidak didapatkan pelanggaran ataupun tindak pidana lainnya," pungkasnya. (Hr)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.