Petugas Gabungan Monitoring Ketersediaan dan Harga Migor
LAHAT, SS - Petugas gabungan yang terdiri Binmas Intelkam Polres Lahat, Disperindag dan Sat Pol PP Pemkab Lahat, menggelar monitoring ketersediaan dan harga minyak goreng (Migor) disejumlah distributor di Kota Lahat.
Monitoring ini digelar (30/03/22) sekitar pukul 09.30 WIB. Petugas gabungan mendatangi Gudang CV. BW, di Kelurahan Talang Jawa Selatan. Di gudang ini tersedia minyak merek Rosebrand, Komas dan Tawon 1 liter harga Rp.23.000, jumlah tersedia sekitar 40 Dus 12 L / Dus.
Selanjutnya petugas beralih ke Gudang PT.Indofood suplayer Minyak Bimoli, disini perugas mendapati ketersediaan stok barang kosong dan terakhir di Gudang PT.Everbright agen minyak goreng Merk M&M, namun disini juga terjadi kekosongan stok dan baru di didistribusikan ke Kota Pagar Alam, dengan harga Rp.21.000,- per Liter. (Fry)
Post a Comment