Cik Ujang Lepas Pemain U 45 Menuju Walikota Cup
LAHAT, SS - Bupati Lahat Cik Ujang, SH melepas pemain U 45 di halaman Pemkab Lahat, Jum'at (22/10/21). Pelepasan pemain U 45 itu, guna mengikuti open tournamen U 45 dalam rangka HUT Kota Prabumulih ke 20 tahun.
Hadir pada kesempatan itu, Kadispora, Kadis PU Perkim, Kasat Pol PP Lahat dan Ketua KONI Lahat.
Kepada para pemain U 45, Bupati Lahat meminta menjunjung tinggi sportivitas dalam berolah raga, khususnya bola laki dan kedepan kata Bupati, kemungkinan dapat diselenggarakan di Kabupaten Lahat.
"Saya atas nama pribadi dan pemerintah mengucapkan selamat bertanding Old Stats Soccer team semoga mendapatkan hasil yang manis tetap jaga kekompakan, namun jika U 45 masuk ke babak selanjutnya saya akan hadir dan ikut bermain," ungkapnya.
Selain itu Bupati Lahat juga mengucapkan selamat HUT Kota Prabumulih ke 20 ," Semoga dimasa kepemimpinan
Pak Ridho Yahya, Kota Prabumulih semakin maju, Menuju Sumsel maju untuk semua," tutupnya. (Fry)
Post a Comment