Seknas Jokowi RHA2P Lakukan Senam Jantung Sehat Bersama di Desa Sungai Ibul

Senam Jantung Sehat di Desa Sungai Ibul.
PALI, SS - Untuk pertama kalinya DPD Seknas jokowi RHA2P datang ke Desa Sungai Ibul guna memenuhi undangan masyarakat dalam rangka senam jantung sehat.

Kegiatan senam jantung sehat ini diikuti kurang lebih 250 peserta, yang nantinya kegiatan ini menjadi Kegiatan rutin masyarakat sungai ibul. 

Kepala Desa Sungai Ibul, Wahyudi mengatakan ia sangat mendukung Kegiatan senam jantung sehat yang diadakan masyarakat bersama seknas jokowi RHA2P.

"Selagi kegiatan ini positive dan dapat membuat masyarakat saya terutama desa sungai ibul," ucapnya.

Adam Malik Syaiful pun mengatakan kalau desa sungai ibul ini adalah desa yang pertama melakukan kegiatan senam jantung sehat bersama seknas Jokowi RHA2P, dan bukan hanya desa ini saja yg akan melakukan kegiatan senam jantung sehat.

"Insya Allah Kami akan melakukan senam jantung sehat ini di setiap desa, itupun desa yang bersedia melakukan kegiatan senam ini, kegiatan positif seperti ini tidak akan mungkin ditolak oleh masyarakat, karena dengan melakukan senam jantung sehat ini tubuh kita dapat menjadi sehat," ujarnya.(UA)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.