Gelar Bakti Sosial, Dinsos Muratara Lakukan Penghijauan dan Pengecatan Mushollah

Bakti sosial yang digelar Dinas Sosial melakukan penghijauan di wilayah Muratara
MURATARA, SS - Upaya memberi kesejukan serta meningkatkan sarana tempat ibadah umat Beragama di wilayah Kabupaten Musirawas Utara (Muratara), Dinas Sosial Muratara menggelar Bakti sosial (Baksos) melalui Taruna siaga bencana (Tagana), Kamis (21/11/2019).

Kegiatan baksos tersebut, melakukan penghijauan dan Pengecatan Musholah di 5 Desa yang berada di wilayah Ibu Kota Muratara.

Acara tersebut di hadiri langsung oleh Bupati Musirawas Utara (Muratara) H.M. Syarif hidayat di dampingi Kepala Dinas Sosial Muratara H. Zainal arifin serta hadir juga Ibu Lia syarif selaku ketua Tim penggerak PKK Muratara. 

Usai melakukan penanaman pohon, H.M Syarif hidayat menyampaikan, Penanaman Pohon asam yang Perdana di lakukan oleh Tagana melalui Dinsos Muratara.

"Sebanyak 250 Batang sepanjang  jalur lintas sumatera di Wilayah Ibu kota Muratara, bertujuan untuk penghijauan agar membuat penyejukan serta hasil buahnya bisa di manfaatkan oleh masyarakat," tuturnya.

Sementara Kadin Dinas Sosial Muratara, H.Zainal Arifin kepada awak media menjelaskan pihaknya telah menerjunkan sebanyak 70 orang Tagana dan sudah dibina dalam menangani di berbagai hal, khususnya menghadapi bencana.

"Sedangkan Untuk penanaman pohon ini  adalah pertama kali kami lakukan melalui Tagana. Adapun tujuan nya adalah sesuai dengan keluhan masyarakat maka dengan penanaman Pohon ini insyaallah akan memberikan perlindungan di sepanjang 2 jalur  di Ibu kota Murarata supaya dapat mengurangi panas dari trik matahari,serta akan menambah oksigen semakin banyak," Pungkas nya.


Laporan : Acen

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.