SDN 23 Lawang Kidul Adakan Kegiatan Pramuka

MUARA ENIM, SS - Pembina Pramuka Gugus Depan SD Negeri 23 Lawang Kidul Lastamin Am Pd menyampaikan, bahwa kegiatan ini sengaja diadakan untuk melatih para siswa di bidang kepramukaan dalam kegiatan Hari Whaid Game, Pramuka Gembira, Permainan anak-anak pramuka dari tingkat siaga dan penggalang.

“Kita berharap agar anak-anak lebih mencintai  kegitan pramuka, karena kegiatan  pramuka tempo dulu selama ini ditinggalkan. Kita galangkan lagi pramuka masa lalu yang lebih efektif agar dapat  melatih mereka  mandiri,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah  SDN 23 Lawang Kidul Sri Harmianah SPd mengatakan, kegiatan  pramuka  ini sangat bagus dan bermanfaat  bagi anak didik dalam bidang  kemandirian, bidang kedisiplinannya, dibidang bertanggung  jawabnya dan maupun dibidang  sosial terhadap orang lain serta terhadap lingkungan sekitar.

“Kepramukaan  ini dapat melatih mereka  mandiri  mulai sejak dini agar kelak saat tumbuh  dewasa ilmu yang mereka dapat bisa jadi bekal untuk kemandirian dan tidak terlalu banyak tergantung kepada orang lain,” katanya.(KLT)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.