Wabup Ajak Para Ulama Untuk Kembali Wujudkan Lahat Kota Pelajar
LAHAT, SS - Wakil Bupati ( Wabup) Lahat H. Haryanto SE MM menghadiri sekaligus membuka secara resmi acara Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Lahat. Acara itu diselenggarakan di Pendopoaan Rumah Dinas Bupati Lahat, Selasa (29/01/2019) Pukul. 19.00.WIB.
Hadir pada acara Musda IV Lahat itu Ketua MUI Provinsi Sumatera Selatan Prof. Dr. H. Aflatun Mocthar. MA, Ketua MUI Lahat H. Zulkiah Akohar, Sekjen MUI Sumsel H. Farid Ayi, Dandim 0405 Lahat yang wakili oleh Pasi Pers Kapten Inf. Mardianto, Polres Lahat yang diwakili Kasat Intel.
Hadir juga Ketua DPRD Lahat Samarudin SH, Ketua TP PKK Lahat Lidia Wati Cik Ujang, Wakil Ketua TP PKK Sumiati Haryanto, Assisten, Staf Ahli, Dewan Pengurus MUI Lahat, jajaran OPD, Kakankemenag, tokoh agama, pimpinan pesantren, FKUB, tokoh masyarakat dan seluruh peserta Musyawarah Daerah IV Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Lahat.
Pada kesempatan itu, Wabup Lahat H. Haryanto, menyampaikan harapannya kepada para Ulama di Kabupaten Lahat untuk terus senantiasa mendukung terciptanya Kabupaten Lahat yang Damai, Tentram, Nyaman, Kondusif dan Bercahaya.
"Saya mengajak para ulama untuk membantu terwujudnya kembali Lahat sebagai Kota Pelajar sebagaimana yang pernah menjadi icon Kabupaten Lahat. Peran serta ulama tentunya sangat diharapkan demi terwujudnya cita-cita tersebut," pungkasnya.(Fry)
Post a Comment