H. Joncik Muhammad : Dukungan TNI-Polri Sangat Dibutuhkan Guna Menciptakan Keamanan di Empat Lawang
Malam pisah sambut yang digelar di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Empat Lawang, Senin (28/01/2019) sekitar Pukul 20.00 WIB.
Pada kesempatan itu, AKBP Agus Setyawan SIK MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan pihak Pemerintah Kabupaten Empat Lawang, semasa dirinya bertugas sebagai Kapolres Empat Lawang.
"Satu tahun empat bulan saya bertugas di sini, terima kasih Pak Bupati dan Wabup serta masyarakat Empat Lawang, sekali lagi saya mohon maaf jika selama saya menjabat sebagai Kapolres disni saya ada salah," ungkap Agus.
Sementara itu, AKBP Eko Yudi Karyanto SIK yang baru menjabat sebagai Kapolres Empat Lawang mengatakan, segala sesuatu di dunia ini tak ada yang diluar kehendak kita.
"Tidak ada kata kebetulan, semuanya sudah ketentuan yang maha kuasa. Ada yang pergi dan ada yang datang. Saya mohon kerjasama untuk membangun Empat Lawang ini bersama menjadi lebih baik dan maju," ujar pria yang sebelumnya menjabat Dansat Brimob ini.
Ditempat yang sama, Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad mengucapkan terimakasih kepada AKBP Agus Setyawan dan selamat bertugas ditempat yang baru.
"Malam ini, saya mewakili seluruh masyarakat Kabupaten Empat Lawang
mengucapkan terima kasih kepada AKBP Agus Setiawan SIK dan selamat datang kepada Kapolres Empat Lawang AKBP Eko Yudi Karyanto SIK," ucapnya.
Menurut Joncik, dukungan Polri dan TNI sangatlah dibutuhkan untuk menciptakan rasa aman masyarakat Empat Lawang.(Fry)
Post a Comment