Pemkab PALI Gelar Peringatan Harganas dan Hari Anak Nasional 2018
PALI, SS – Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) bekerjasama dengan TP-PKK Kabupaten PALI menggelar acara peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) dan Hari Anak Nasional di Kampung KB Desa Babat Kecamatan Penukal Kabupaten PALI.
Dalam kesempatan itu, Bupati PALI Ir H Heri Amalindo MM mengapresiasi Tim Penggerak (TP) PKK dan DPPKBPPPA PALI yang telah menggalang dan meningkatkan komitmen dengan sektor pemerintah, swasta dan organisasi masyarakat dalam menciptakan keluarga berkualitas dengan anak yang GENIUS atau gesit, empati, berani, unggul dan sehat melalui berbagai program yang terintegrasi dengan baik.
Peringatan Harganas ke-XXV dan Hari Anak Nasional tersebut diisi dengan gelar dagang UPPKS tingkat kabupaten dan TP. PKK membagikan makanan tambahan bagi Balita dan Lansia.
“Diharapkan dapat menjadi momentum yang sangat penting dan strategis dalam meningkatkan komitmen bersama dari berbagai elemen masyarakat untuk membangun keluarga yang berkualitas di Kabupaten PALI,” ujar Bupati.
Ditambahkan Bupati bahwa keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat yang merupakan unsur strategis dalam memperkokoh ketahanan bangsa yang memiliki fungsi-fungsi keluarga.
“Pelaksanaan fungsi keluarga akan sangat berpengaruh terhadap proses pembentukan pribadi dan tumbuh kembang anak. Dengan demikian keluarga merupakan sarana yang ampuh dalam pembentukan dan pengembangan karakter, kepribadian, moral, etika dan kualitas anggota keluarga,” tukas Bupati.
Keluarga berkualitas dijelaskan Bupati hanya dapat dicapai bila suatu keluarga melaksanakan peran dan fungsi keluarga dengan baik, dimana keluarga tersebut sehat, mempunyai anak ideal, maju, mandiri, mempunyai wawasan kedepan, bertanggung jawab serta bertaqwa kepada Tuhan YME.
“Untuk mencapai tingkatan kualitas tersebut tidak mudah, harus dilakukan oleh seluruh sektor pembangunan, baik pemerintah, swasta, LSM dan partisipasi aktif dari masyarakat itu sendiri didukung oleh komitmen politis yang kuat dari DPRD, tokoh agama dan tokoh masyarakat,” terangnya.
Sementara itu, kepala DPPKBPPPA PALI, Dra Yenni Nopriani memaparkan bahwa peringatan Harganas adalah momentum rutin yang diselenggarakan setiap tahun. Karena dengan peringatan Harganas menjadi simbol penghargaan terhadap keluarga.
“Kabupaten PALI telah melakukan partisipasi aktif dalam program kependudukan keluarga berencana sebagai bentuk apresiasi bagi para pengelola program KB dan seluruh mitra kerja program tersebut dari tingkat lini lapangan di desa/kelurahan,” urai Yenni.
Ada 50 makanan tambahan bagi Balita dan 50 paket makanan tambahan bagi Lansia dibagikan TP. PKK PALI dikatakan Yenni merupakan bentuk perhatian TP.PKK terhadap perkembangan kegiatan di kampung KB.
Disamping itu, pada kegiatan peringatan Harganas berbagai penghargaan diberikan terhadap UPPKS terbaik, pemenang Bina Keluarga Balita (BKB), pemenang Bina Keluarga Remaja (BKR) dan pemenang Bina Keluarga Lansia (BKL).
“Selain itu, kita juga lakukan rangkaian kegiatan dalam peringatan Harganas, seperti pelayanan KB, pembagian KIA yang bekerjasama dengan Disdukcapil PALI, akte kelahiran anak, serta gelar dagang UPPKS dan kelompok usaha prima,” pungkasnya.(Adv/Humas/Rgn)
Post a Comment